PESANTREN KILAT POLRES TANAH BUMBU

Untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan anggota Polri khususnya anggota Polres Tanah Bumbu dalam menghadapi segala situasi kamtibmas akhir-akhir ini dan yang akan terjadi kedepan nanti, Polres Tanah Bumbu mengadakan kegiatan Pesantren Kilat yang mengambil Tema kita tingkatkan iman dan taqwa bagi personel Polres Tanah Bumbu guna menjelang pelaksanaan Tugas-Tugas Polri, Yang dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 28 September 2013 sekitar jam 04.45 Wita di Pendopo Polres Tanah Bumbu dengan langsung dihadiri oleh seluruh anggota Polres Tanah Bumbu sampai tingkat Polsek Jajaran Polres Tanah Bumbu dan dibuka langsung Oleh Kapolres Tanah Bumbu AKBP. Asep Taufik Sik.